Siklus mingguan Bursa Saham Indonesia (BEI) akan dimulai kembali. Saatnya Sekolah Saham menganalisa bagaimana kira-kira pergerakan bursa seminggu kedepan. Analisa dilakukan pada chart mingguan IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan).
MACD (Moving Average Convergence-Divergence)
MACD Histogram terakhir (masih) berada di atas garis 0 dan menaik (hijau). Ini memberitahu kita bahwa pergerakan bursa masih melanjutkan tren naik (Bullish) yang sempurna. Kemungkinan masih akan tetap berlanjut untuk seminggu kedepan.
MFI (Money Flow Index)
Garis MFI menaik yang berarti ada aliran dana masuk (inflow) ke bursa. Mengkonfirmasi tren naik yang terjadi. Namun garis MFI berada dekat garis 80% yang berarti sebentar lagi masuk area jenuh beli. Kita harus sudah mempersiakan exit strategi. Kita harus waspada terhadap pembalikan arah.
Chart Candlestick
Candlestick terakhir memberitahu kita bahwa pasukan Jendral Bullish keluar sebagai pemenang. Namun perlawanan pasukan Jendral Bearish tidak bisa di anggap enteng. Mereka berhasil menahan gempuran pasukan Jendral Bullish. Sebuah sinyal ada peluang pembalikan arah seminggu kedepan. Harus hati-hati.
Secara sudut pandang lebih luas, chart menggambarkan sedang terjadi konsolidasi pada pergerakan naik (Bullish). Kemungkinan besar setelahnya, pasukan Jendral Bullish akan melanjutkan kemenangannya. Namun, tidak menutup peluang juga terjadi sebaliknya. Harus tetap hati-hati.
Kesimpulan
Sekolah Saham menyimpulkan bahwa secara mingguan, pergerakan bursa masih dalam tren naik (Bullish) yang sempurna. Sudah ada sinyal untuk berhati-hati namun selama belum terkonfirmasi sebaliknya, strategi trading adalah strategi kondisi Bullish. Namun, tentu saja level stop loss harus tetap dijaga.