Artikel ini merupakan bagian dari serial Catatan Trading. Seperti yang pernah saya katakan, saya akan menuliskan bagaimana mengeksekusi saham-saham yang terdapat dalam rekomendasi saham mingguan. Bagaimana saya melakukan jual-beli saham dalam sehari-harinya. Tentu saja jika memang ada saham-saham yang layak dibeli atau dijual. Untungnya, hari ini, ada sebuah saham yang masuk kriteria layak dibeli setelah dalam beberapa hari ini (sejak senin) tidak ada yang masuk kriteria untuk dijual maupun dibeli.
Saham tersebut adalah saham KMI Wire & Cable Tbk. (KBLI). Saham KBLI ini memberikan sinyal beli sebagai berikut:
Dari chart pergerakan harga saham KBLI di atas, dapat dilihat ada dua sinyal yang mendukung kita untuk membeli saham ini. Sinyal beli dari Candlestick yang menunjukkan setelah sebuah penurunan (Candlestick berbatang hitam) pada hari sebelumnnya, ada usaha pembeli yang menaikkan harga (Candlestick berbatang putih) setelahnya. Dapat diharapkan pembeli akan semakin kuat dan akan menguasai pasar pada hari ini. Harga akan naik.
Sinyal beli yang kedua adalah dari MACD histogram. Seperti yang dapat kita lihat, sehari sebelumnnya ada histogram berwarna merah yang berarti pergerakan harga saham KBLI berada dalam tren turun (Bearish) untuk jangka waktu harian. Namun, setelahnya, terbentuk MACD histogram yang berwarna biru. Ini berarti tren turun (Bearish) harian tidak berlanjut. Malah berbalik arah menjadi tren naik (Bullish).
Ini berarti MACD histogram sebelumnnya hanya menunjukan sebuah pullback dari tren naik yang sedang berlangsung. Dapat diharapkan bahwa tren naik akan terus berlanjut dan harga saham akan terus naik. Tentu ini waktu yang tepat untuk membeli saham KBLI ini. Dengan adanya kedua sinyal beli ini, maka saya memutuskan untuk membeli saham KBLI pada harga 188. Harga ini adalah satu tingkat di bawah harga sekarang (189).
Saya membeli diharga 188 ini untuk alasan mengurangi resiko karena pasar masih dalam masa tren turun untuk jangka panjang (bulanan). Juga, 188 ini adalah satu tingkat diatas support (187) secara harian. Berdasarkan pengalaman saya, amannya adalah membeli pada harga support namun akan sulit mendapatkannya. Lebih mudah (sekaligus masih aman) untuk membeli pada harga setingkat di atas harga support. Inilah yang saya lakukan untuk membeli saham KBLI hari ini. Mari kita lihat bersama hasilnya.