• Serambi
  • Hubungi
  • Tentang
  • Penyangkalan

Sekolah Saham

Trading & Investasi

  • Analisis
    • Fundamental
    • Teknikal
      • Candlestick
      • Chart Patterns
      • Line Chart
      • MACD
      • MFI
      • Moving Average
      • Stochastic Oscillator
      • Support/Resistance
      • Trendline
  • Sistem Trading
  • Catatan Trading
  • Rekomendasi
    • Rekomendasi Mingguan
    • Watchlist Bulanan
  • Indeks
    • LQ45
    • Pefindo25
  • Umum
    • Investasi
    • Trading
    • Makro
    • Filosofi
    • BEI
    • Aplikasi
You are here: Home / Analisis / Teknikal / Line Chart / Cara Menggunakan Line Chart

Cara Menggunakan Line Chart

March 8, 2016 By Lingga

Sebelumnya, telah dibahas bagaimana enaknya menggunakan line chart (grafik garis) untuk mendeteksi tren. Sekolah Saham sampai ketagihan menggunakannya. Namun, seperti halnya analisis teknikal (TA) lainnya, diperlukan cara tertentu agar dapat meraih hasil  optimal darinya. Harus menguasai caranya.

Tidak bisa asal-asalan. Tidak bisa sembarangan mengguanakannya.Jika sembarangan, alih-alih membantu, sederhananya Line Chart (grafik garis) malah bisa  jadi bumerang. Kesederhanaan adalah kekuatan sekaligus kelemahan  dari chart line. Diperlukan cara tertentu untuk dapat memaksimalkan kesederhanaan tersebut.

Line Chart (Grafik Garis)

Melaui artikel ini, Sekolah Saham akan membagikan cara menggunakan line chart (grafik garis) secara  benar hingga dapat mendapatkan hasil  yang maksimal darinya. Yang harus diperhatikan adalah time frame (jangka waktu) grafik  yang kita analisa.  Line Chart (grafik garis) lebih tepat digunakan untuk melihat gambaran umum dari sebuah tren.

Lebih tepatnya, Line Chart digunakan untuk melihat tren apa yang sedang terjadi  dalam  jangka panjang (atau kalo mau dipaksakan, tren jangka medium). Sangat tidak disarankan untuk melihat tren jangka pendek (apalagi jangka sangat pendek). Untuk lebih memahaminya, mari kita gunakan gambar.

Line  Chart Jangka Pendek

Line Chart (Grafik Garis) Jangka Pendek

Dari gambar Line Chart (Grafik Garis) jangka pendek, dapat dilihat bahwa telah terjadi pembalikan arah (reversal) dari tren turun (garis merah) menjadi tren naik (garis biru). Tren turun (Bearish) telah berakhir. Tentu saatnya untuk membeli bukan? Sesuai teori, sebuah tren akan terus berlanjut sebelum ada pembalikan arah selanjutnya.

Jadi gimana? Tentu akan membeli bukan? Toh, kondisinya sedang dalam tren naik (garis biru). Memang tampaknya agak mendatar sekarang. Namun, karena sebelumnya menaik, tentu setelah mendatar (kemungkinan besar) akan kembali menaik bukan? Ya udah beli saja. Yakin deh, pasti untung nih. Syukur-syukur untung besar.

Dengan harapan yang indah tersebut, melakukan pembelian dengan cukup besar. Setelah dengan sabar menunggu. Berharap cuan yang menjadi ujungnya. Eh, ladalah, kok malah harganya bergerak turun dan terus menurun. Dan akhirnya terbentuk tren turun (Bearish) kembali. Terpaksa deh cut loss (CL).

Hem, apa yang salah ya? Perasaan dah benar deh. Membeli ketika tren naik (Bullish) telah terkonfirmasi. Memang pembelian dilakukan pada saat konsolidasi setelah tren naik. Memang tidak akan pasti naik setelahnya. Namun, berdasarkan pengalaman, jika konsolidasi setelah tren naik, biasanya akan naik lagi.

Tapi dah melakukan berkali-kali, kok malah sering turun yak? Apakah ilmunya salah atau bagaimana? Nah, untuk memahami kesalahannya, mari kita lihat gambar Line Chart (Grafik Garis) jangka panjangnya:

Line Chart Jangka Panjang

Chart Line (Grafik Garis) Jangka Panjang

Ini adalah line chart (grafik garis) jangka panjang dari grafik garis sebelumnya. Grafik garis jangka pendek berada dalam kotak hijau. Nah, sekarang harusnya sudah jelas mengapa setelah berkali-kali mencoba, kok ya seringnya malah turun lagi. Tren naik (Bullish) nya jarang sekali berlanjut. Seringnya harus Cut Loss (CL).

Ternyata dalam jangka panjang, tren yang sedang terjadi adalah tren turun (Bearish). Jadi tidak heran jika harga saham akan terus bergerak turun. Kenaikan yang terjadi hanya riak kecil dari gelombang turun yang besar. Kenaikan tersebut bukanlah sebuah tren naik (Bullish). Sudah cukup jelas bukan?

Kesimpulan

Jadi, berdasarkan pembahasan diatas, dapat disimpulkan bahwa kuncinya adalah dipemilihan jangka waktu (time frame). Sebaiknya jika ingin menggunakan Line Chart (Grafik Garis) untuk mendeteksi tren, pilihlah time frame (jangka waktu) yang panjang. Jangan menggunakannya untuk jangka waktu pendek. Bisa sangat menipu.

  • Click to share on X (Opens in new window) X
  • Click to share on Facebook (Opens in new window) Facebook
  • Click to share on Telegram (Opens in new window) Telegram
  • Click to share on WhatsApp (Opens in new window) WhatsApp
  • Click to share on LinkedIn (Opens in new window) LinkedIn
  • Click to email a link to a friend (Opens in new window) Email
  • More
  • Click to share on Reddit (Opens in new window) Reddit
  • Click to share on Tumblr (Opens in new window) Tumblr
  • Click to share on Pinterest (Opens in new window) Pinterest
  • Click to share on Pocket (Opens in new window) Pocket
  • Click to print (Opens in new window) Print

Like this:

Like Loading...

Filed Under: Line Chart Tagged With: Chart, Garis, Grafik, Grafik Garis, Jangka panjang, Jangka pendek, Jangka Waktu, Line Chart, time frame

Notifikasi Otomatis

Daftarkan Notifikasi Otomatis

EMAIL

Daftarkan email anda untuk mendapatkan notifikasi artikel terbaru

TWITTER

Follow @sekolah_saham

Terpopuler

  • 13 Pola Grafik (Chart Patterns) Yang Perlu Diketahui
    13 Pola Grafik (Chart Patterns) Yang Perlu Diketahui
  • Sejarah Pasar Saham Indonesia (Indonesia Stock Exchange/IDX/JKSE)
    Sejarah Pasar Saham Indonesia (Indonesia Stock Exchange/IDX/JKSE)
  • Seri Indikator Analisis Teknikal: 4 Pola Candlestick Bullish Dengan Tingkat Ketepatan Rendah
    Seri Indikator Analisis Teknikal: 4 Pola Candlestick Bullish Dengan Tingkat Ketepatan Rendah
  • Seri Indikator Analisa Teknikal: Membeli dan Menjual Menggunakan MACD
    Seri Indikator Analisa Teknikal: Membeli dan Menjual Menggunakan MACD
  • Trading with Candlestick Chart
    Trading with Candlestick Chart

Terkini

  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (18-12-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (16-10-2023)
  • Saham Pilihan Bulan Oktober 2023
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (25-09-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (18-09-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (28-08 s/d 01-09 2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (21 s/d 25-08-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (14 s/d 18-08-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (07 s/d 11-08-2023)
  • Saham Pilihan Bulan Agustus 2023
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (31-07-2023 s/d 04-08-2023)
  • Rekomendasi Saham Minggu Ini (24-07-2023 s/d 28-07-2023)
  • Rekomendasi Saham Mingguan Periode 17-07-2023 s/d 21-07-2023
  • Rekomendasi Saham Mingguan Periode 10-07-2023 s/d 14-07-2023
  • Saham Pilihan Bulan Juli 2023
  • Rekomendasi Saham Mingguan Periode 05-06-2023 s/d 09-06-2023
May 2025
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  
« Dec    
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy

SekolahSaham.com © 2025· Log in

%d